Door! Mantan Napi Curanmor Ditembak, Penadahnya Turut Ditangkap

Polsek Berastagi mengungkap tiga tersangka, sindikat pencuri kendaraan bermotor dan penadahnya, berikut menyita satu unit motor hasil kejahatan sindikat. [Foto Rienews.com]

 

Polsek Berastagi mengungkap tiga tersangka, sindikat pencuri kendaraan bermotor dan penadahnya, berikut menyita satu unit motor hasil kejahatan sindikat. [Foto Rienews.com]
RIENEWS.COMTersangka pencuri kendaraan bermotor (Curanmor), Candra Kirana Tarigan, 27 tahun, warga Lorong Ikuten, Gang Panglet, Kelurahan Gundaling I, Kecamatan Berastagi, ditembak di bagian kakinya lantaran berusaha kabur ketika penyidik Polsek Berastagi membawanya melakukan olah tempat kejadian.

Kepala Unit Reserse Kriminal (Kanit Reskrim) Polsek Berastagi Iptu J. Munthe mengungkapkan, Candra merupakan mantan narapidana dalam kasus pencurian motor. Selain tersangka Candra, ditangkap dua orang penadah motor hasil curian.

Penangkapan terhadap Candra dilakukan Reskrim Polsek Berastagi dalam penyelidikan kasus pencurian Honda Beat warna pink BK 5805 SAF, milik warga di Jalan Taman Mejuah-juah, Kelurahan Gundaling I, Kecamatan  Berastagi, telah dilaporkan korbannya, pada 6 Agustus 2017 lalu.

KLIK: Bupati Karo-Kemenpar Bahas Destination Branding Danau Toba

Polisi meringkus Candra pada Minggu 8 April 2018. Tersangka Candra memberikan keterangan motor yang dicurinya dijual kepada dua penadah di Kota Medan.