RIENEWS.COM – Wilayah Kabupaten Karo di Provinsi Sumatera Utara kini masuk zona merah pandemi Covid-19. Meski demikian, Pemerintah Kabupaten Karo kini sedang menggodok konsep penerapan tatanan hidup baru atau New Normal di tengah pandemi virus corona (Covid-19).
Konsep ini disampaikan Dandim 0205/Tanah Karo Letkol Inf Taufik Rizal yang juga Wakil Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covd-19 Kabupaten Karo dalam pertemuan yang dilangsungkan di ruang Command Center Kantor Bupati Karo, Selasa 16 Juni 2020, turut dihadiri Bupati karo Terkelin Brahmana, Asisten III Mulianta Tarigan, Asisten II Dapat kita Sinulingga, PlhK Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Karo Martin Sitepu, Kasatpol PP Hendrik Philemon Tarigan, Kepala Inspektorat Philemon Brahmana, Kepala DPKPAD Andreasta Tarigan, Kasdim 0205/TK Mayor Inf. D. Marpaung dan sejumlah perwira Kodim 0205 /TK.
Dikatakan Taufik, bahwa pada intinya pihaknya bersama APH (aparat penegak hukum) lainnya siap untuk mengawal new normal jika diberlakukan di tengah masyarakat.
“Dalam pelaksanaan tugas new normal sangat penting, baik dimensi protokol kesehatan harus dikedepankan. Ini juga masyarakat harus siap dalam arti kata, ikuti imbauan dan aturan dari pemerintah melalui tim gugus tugas,” katanya.
Baca Berita:
Pemkab Karo Siapkan SOP Menuju New Normal
Dampak Covid-19, 122 KK Warga Desa Kuta Buluh Terima BLT Dana Desa
Taufik menyatakan, masalah tanggung jawab operasi tugas sudah siap jika dibebankan kepada pihaknya bersama APH, dan Satpol PP.
“Sambil berjalan, mari pihak Pemda Karo mempelajari usulan dan konsep kita tersebut. Pada prinsipnya kita siap menjalankan new normal dengan regulasi yang ada,” ujarnya.