KARO  

Pemkab Karo Terima Bantuan 17 Unit Ambulans Kemenkes

Bupati Karo Terkelin Brahmana bersama Kepala Dinas Kesehatan Karo Irna Safrina Meliala dan Kepala Puskesmas se-Kabupaten Karo, berfoto bersama ambulans bantuan dari Kementerian Kesehatan, Rabu 18 September 2019. [Foto Rienews]

RIENEWS.COM – Dinas Kesehatan Kabupaten Karo menerima 17 unit ambulans dari Kementerian Kesehatan (Kemenkes). Ke-17 unit kendaraan dinas (Randis), ambulans ini akan difungsikan sebagai sarana di Puskesmas dan sebagai moda Puskesmas Keliling (Pusling).

Kepala Dinas Kesehatan Karo Irna Safrina Meliala menyatakan, bantuan penyaluran bantuan ke-17 unit ambulans dari Kemenkes buah jerih payah yang ia lakukan beberapa waktu lalu. Bantuan dari Kemenkes dengan jumlah 17 unit ambulans ini, diklaim hanya diperoleh Dinas Kesehatan Pemkab Karo. Belum ada kabupaten lainnya menerima bantuan sejenis dengan jumlah tersebut.

“Pemda Karo berterima kasih kepada Kemenkes. Belum ada kabupaten lain diberikan randis ambulans banyaknya seperti ini. Ini semua terkabul bukan melalui proses pengajuan proposal. Akan tetapi mengedepankan faktor lobi ke Kemenkes. Caranya, saat itu saya lobi bagian  perencanaan di Kemenkes. Cukup melelahkan tapi lelah itu hilang ketika ambulans yang dibutuhkan oleh Pemda Kabupaten Karo untuk sarana transportasi pelayananan  membawa pasien diberikan,”  ungkap Irna saat mendampingi Bupati Karo Terkelin Brahmana melakukan pengecekan ambulans bantuan Kemenkes, Rabu 18 September 2019, di halaman Kantor Bupati, Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatera Utara.

Irna menjelaskan, ambulans tersebut akan dimanfaatkan sebagai fasilitas di Puskesmas dan sebagai Pusling.

Ke-17 unit ambulans itu terdiri dari dua jenis, double gardan dan single gardan. Irna menjelaskan, penyaluran ambulans ini dari dana DAK, terdiri dari 12 unit ambulans single gardan Rp4.697.520.000, ambulance double gardan 3 unit, dana sebesar Rp1.569.355.500. Sedangkan ambulans Pusling sebanyak 2 unit anggaran Rp782.920.000.

“Total keseluruhan 17 unit Rp7.049.795.500,” katanya.

Baca Berita:

AKBP Heppi Karokaro Bertekad Bangun Karo Lebih Sejahtera

Respons Laporan, Terkelin Tinjau Gang 90 Katepul Kabanjahe

Dia menyebutkan, bantuan kendaraan ambulans dari Kemenkes akan disalurkan ke sejumlah Puskesmas.

Untuk ambulans tipe single gardan akan disalurkan kepada Puskesmas Kabanjahe, Berastagi, Korpri, Singa, Dolat Rakyat,  Barusjahe,  Tiga Nderket, Tiga Panah, Merek, Naman Teran, Payung, dan Puskesmas Simpang Empat.