RIENEWS.COM – Bupati Karo Terkelin Brahmana menyoroti kondisi tower Triangle, milik Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Karo yang berada di Taman Kota Kabanjahe, Jalan Veteran, Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatera Utara.
Didampingi Kadis Pertanian Sarjana Purba, Kalak BPBD Karo Martin Sitepu, Kepala Bappeda Nasib Sinaturi, Plt. Kominfo Jhonson Tarigan, Direktur RSU Kabanjahe Arjuna Bangun, dan Camat Kabanjahe Frans Leonardo Surbakti, Senin 7 Mei 2018, Bupati Karo melihat kondisi tower Triangle.
Ditegaskan Terkelin Brahmana, kondisi tower Triangle mengancam keselamatan jiwa orang lain yang sedang santai, berolahraga, dan melintas di seputaran Taman Kota Kabanjahe.
KLIK: Bupati Karo Hadiri Tabligh Akbar 2018 di Sukandebi
“Bayangkan, lihat sendiri kawatnya sebagai penyangga berdirinya tower ini sebagian sudah putus dan sebagian lagi sudah kendur, longgar, ngerinya. Lihat tinggal satu kawat yang menahan tower sebelah kanan. Saya khawatirkan bila ambruk dan roboh, akan berdampak kepada masyarakat sekitar yang sedang berada di lokasi ini,” ungkap Terkelin Brahmana di lokasi Taman Kota Kabanjahe.
Bupati menegaskan, sebelum terjadi musibah, segera dilakukan perbaikan. Dia menginstruksikan kepada OPD (Oraganisasi Perangkat Daerah) segera cari solusi dan perbaiki.