RIENEWS.COM – Kemeriahan menyambut Hari Kemerdekaan Indonesia, 17 Agustus, kian terasa. Berbagai bentuk kemeriahan mulai terlihat di sejumlah daerah. Mulai dari pemasangan beragam umbul-umbul, pemasangan bendera Merah Putih, hingga ragam kegiatan dan perlombaan dihelat untuk memeriahkan hari Kemerdekaan.
Tak kalah ketinggal, narapidana dan tahanan di Rumah Tahanan (Rutan) Kelas II Kabanjahe, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, turut memeriahkan HUT RI ke 73.
Kepala Rutan Kelas II Kabanjahe Theo Andrianus Purba menegaskan sejumlah kegiatan perlombaan akan digelar di Rutan Kelas II Kabanjahe, memeriahkan HUT RI.
Baca Berita: BNPB Imbau Hindari Bantuan Susu Formula Kepada Pengungsi Gempa Lombok
Berita Populer: Polisi Gerebek Pesta Sabu dan Ganja 4 Pemuda Berastagi
Perlombaan yang digelar dan diikuti para warga binaan, balap karung, lari membawa guli, catur, hingga hiburan.
“Menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI ke 73 , saya akan membuat hiburan kepada napi seperti perlombaan makan kerupuk, pertandingan catur, lomba lari goni, lomba lari membawa guli pakai sendok, dan hiburan, kususnya nanti tanggal 16 Agustus,” kata Theo, Minggu 12 Agustus 2018.