PEMILU  

Bawaslu Temukan 19 Masalah, KPU Gelar Pemungutan Suara Susulan

Konferensi pers KPU, 14 Februari 2024. Foto Dok. KPU.
Konferensi pers KPU, 14 Februari 2024. Foto Dok. KPU.

Sementara Bagja menjelaskan, jajaran pengawas Pemilu sedang melakukan penelitian dan pemeriksaan terhadap potensi pemungutan suara ulang dan penghitungan suara ulang, pemungutan serta penghitungan suara lanjutan dan susulan.

“Bagi KPPS yang telah selesai melakukan penghitungan suara, jajaran pengawas juga mulai melakukan pengawasan penyerahan kotak suara dari KPPS ke PPS pada hari yang sama,” kata dia.

Pemungutan Suara Susulan di 5 Daerah

Sementara Ketua Komisi Pemiihan Umum (KPU) Hasyim Asy’ari menyampaikan beberapa informasi. Antara lain adanya pengrusakan logistik pemilu di Kabupaten Paniai Papua Tengah, surat suara tertukar di 388 TPS yang tersebar di 79 kabupaten dan kota di 26 provinsi. Permasalahan tersebut menurut dia telah teridentifikasi dan dilakukan langkah sehingga pemungutan suara bisa berjalan kembali.

Kemudian terdapat 668 TPS di 5 kabupaten dan kota di 4 provinsi yang berpotensi melaksanakan pemungutan suara susulan. Meliputi Kabupaten Demak, Jawa Tengah (108 TPS karena banjir); Kota Batam Provinsi Kepulauan Riau (8 TPS karena kekurangan surat suara); Kabupaten Paniai (92 TPS) dan Kabupaten Puncak Jaya Papua Tengah (456 TPS) serta Kabupaten Jayawijaya Papua Pegunungan (4 TPS karena gangguan keamanan).

Hingga pukul 19.00 WIB per 14 Februari 2024, data telah terunggah 59.836 (7,27 persen) form C Hasil ke dalam Sirekap.

“Saya kira teman-teman mengikuti di medsos Tik Tok. Kelihatan banyak warga yang hadir dan mendokumentasikan live proses penghitungan suara di TPS. Saya kira ini sangat membantu sehingga keaslian hasil penghitungan suara di TPS banyak yang mendokumentasikan. Kalau ada sesuatu yang dianggap kesalahan dan perlu dikoreksi, atau ada indikasi manipulasi itu data pembanding bisa dilacak ditemukan oleh berbagai macam pihak termasuk saksi juga akan diberi salinan formulir C Hasil penghitungan suara di TPS,” tutur Hasyim dalam konferensi pers di Gedung KPU, Rabu, 14 Februari 2024.

Artikel lain

Tips Petugas KPPS agar Kondisi Jantung Tetap Fit

Kemenkes Siapkan Layanan Kesehatan Pemilu 2024

Forum OBH DIY Buka Pos Pengaduan Korban Rezim Jokowi

Terakhir Hasyim menyampaikan KPU juga terus melakukan proses unggah Formulir C Hasil ke dalam Sirekap. Hasil pengunggahan juga bisa diakses siapa dan bisa didownload oleh siapa saja yang mengakses informasi tersebut. (Rep-04)

Sumber: Bawaslu, KPU