RIENEWS.COM – Bupati Karo Terkelin Brahmana menegaskan kondisi jalan rusak menuju wisata pemandian air panas di kaki Gunung Sibayak yang berada di Desa Doulu dan Desa Semangat Gunung, merupakan tanggungjawab pihak Pertamina. Sebab Pertamina mengelola Pembangkit Listrik Tenaga Uap gunung Sibayak.
Hal itu ditegaskan Terkelin Brahmana saat dikonfirmasi wartawan, terkait protes yang dilancarkan dua tokoh masyarakat Desa Doulu, Kecamatan Berastagi, menyangkut kondisi jalan rusak menuju wisata pemandian air panas di desa mereka.
KLIK: Tokoh Desa Doulu Soroti Jalan Rusak ke Pemandian Air Panas