Bupati Karo Terima Uang Pecahan Edisi Khusus Kemerdekaan

Kepala Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Sumatera Utara, Wiwiek Sisto Widayat menyerahkan satu lembar uang pecahan edisi khusus Kemerdekaan RI, senilai Rp75.000, kepada Bupati Karo Terkelin Brahmana. [Foto Ist |Rienews]

Bupati Karo Apresiasi Pembangunan Terminal Tipe B Kabanjahe

ASN Harus Bersikap Netral di Pilkada Karo, Bila Berpihak Akan Ada Sanksi

Wiwiek menjelaskan makna gambar pada uang pecahan tersebut yakni, gambar Satelit Palapa memiliki makna bahwa Bangsa Indonesia harus optimis, menggambarkan Indonesia sudah memasuki masa digitalisasi di setiap lini, khususnya perekonomian.

Gambar anak-anak mengenakan pakaian adat,kata Wiwiek, menggambarkan Indonesia memiliki keberagaman dan tetap rukun. Makna gambar lainnya,  yaitu gambar Soekarno dan Hatta merupakan penghormatan kepada kedua proklamator. Sedangkan gambar infrastruktur merupakan hasil capaian Indonesia khususnya bidang infrastruktur.

Bupati Karo Terkelin Brahmana usai menerima uang pecahan edisi khusus Kemerdekaan, mengatakan, uang pecahan tersebut dapat menjadi pengingat dan kebanggaan masyarakat Indonesia dalam memperingati Kemerdekaan ke-75 tahun.

“Tapi sayang, uang pecahan Rp75.000 belum diedarkan secara global dan masih dibagikan secara terbatas,” ujarnya. (Rep-01)