Kasus penganiayaan yang dilakukan Aditya Hasibuan, anak AKBP AH trending di media sosial, dan para netizen menyandingkannya dengan kasus penganiayaan yang dilakukan Mario Dandy, anak mantan pejabat di Kementerian Keuangan.
Direktur Reskrimum Polda Sumut Kombes Pol Sumaryono mengungkapkan, antara AH dan Ken Admiral adalah teman, sedangkan kasus penganiayaan yang dialami Ken Admiral dilatari percakapan mengenai D, sosok seorang perempuan.
“Bermula dari chattingan antara pelapor dan terlapor. Yang mana pelapor menanyakan kepada terlapor apa hubungannya dengan D. Dari chattingan tersebut ada yang kurang berkenan sehingga AH melakukan pemukulan dan pengrusakan mobil,” kata Kombes Sumaryono.
AH memukul dan merusak mobil Ken Admiral pada Rabu malam, 21 Desember 2022 di SPBU Jalan Ringroad Medan. Pada Kamis dini hari, 22 Desember 2022, Ken Admiral bersama temannya mendatangi rumah AH di Jalan Karya, Medan Helvetia.
“Untuk menanyakan kasus pemukulan tersebut. Karena di samping melakukan pemukulan juga melakukan pengrusakan terhadap mobil terlapor. Saat itu juga terjadi penganiayaan sebagaimana yang viral (media sosial) tersebut,” ungkap Sumaryono.
Dalam video penganiayaan yang beredar di media sosial, AKBP AH menyaksikan penganiayaan yang dilakukan anaknya terhadap korban.
Artikel lain
Jadwal Kembali Mudik Ditunda, Puncak Arus Balik Tetap H+1 dan H+2
Mengajari Anak Mengelola Angpau Lebaran agar Tak Habis Sia-sia
Tips Cegah Highway Hypnosis dan Microsleep: Atasi Kantuk dan Bosan
“Kenapa kasus ini baru tanggal 25 April 2023, kita naikan karena pelapor belajar di luar negeri dan baru beberapa hari lalu pelapor datang (pulang) ke Medan,” kata Sumaryono. (Rep-02)
Sumber: Instagram Polda Sumut