RIENEWS.COM – Komando Distrik Militer (Kodim) 0205/Tanah Karo bersama Batalyon Infanteri (Yonif) 125/Simbisa, menggelar Apel Siap Gerak Pengamanan Pileg dan Pilpres 2019, di lapangan markas Yonif 125/Simbisa, Senin 11 Maret 2019.
Apel pengamanan Pileg dan Pilpres itu dihadiri langsung Komandan Distrik Militer (Dandim) 0205/TK, Letkol Inf. Taufik Rizal Batubara, Wadanyon 125/Simbisa Mayor Inf. Irwansyah, Pasi Pers Kapten Inf. Bangkit Hutahean.
Letkol Inf. Taufik Rizal Batubara mengimbau masyarakat Kabupaten Karo, Sumatera Utara, untuk mensukseskan pelaksanaan Pemilu 2019 tanpa gangguan keamanan ketertiban masyarakat.
Rizal juga menyerukan agar masyarakat menggunakan hak pilihnya sesuai hati nurani tanpa intervensi pihak mana pun.
Baca Berita: UMY Gelar Workshop Menulis Ilmiah Untuk Guru SD
Berita Kodim: Kunjungi Kodim Tanah Karo, Kolonel Tri Saktiyono Tegaskan Tiga Hal Ini
“Pilihlah pemimpin atau wakil rakyat sesuai dengan hati nurani, tanpa ada intervensi dari pihak lain. Tunjukkan kalau masyarakat Tanah Karo mencintai dan menjaga NKRI (Negara Kesatuan Republik Indonesia),” tegas Rizal.