ARENA  

Menyikapi Putusan FIFA Piala Dunia U20, Erick: Kita Harus Tegar

Timnas Indonesia Piala Dunia U20. Foto pssi.org.
Timnas Indonesia Piala Dunia U20. Foto pssi.org.

RIENEWS.COM – Ketua Umum PSSI Erick Thohir meminta pecinta sepak bola Tanah Air mengambil hikmah dari putusan FIFA yang membatalkan Indonesia sebagai penyelenggara Piala Dunia U20 2023.

“Saya minta semua pecinta sepak bola tetap berkepala tegak atas keputusan berat FIFA ini. Kita harus membuktikan kepada FIFA untuk bekerja lebih keras untuk melakukan transformasi sepak bola, menuju sepak bola bersih dan berprestasi,” kata Erick Thohir.

Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) menganulir Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023, dan  akan segera mengumumkan tuan rumah baru Piala Dunia U20 yang tetap digelar pada Mei hingga Juni mendatang.

Pengumuman pembatalan ini disampaikan FIFA di laman resminya pada Rabu, 29 Maret 2023.

“Tuan rumah baru akan segera diumumkan, dengan tanggal penyelenggaraan turnamen masih belum berubah. Potensi sanksi terhadap PSSI juga akan diputuskan pada tahap selanjutnya,” sebut FIFA.

FIFA menegaskan tetap berkomitmen dan aktif membantu PSSI dalam proses transformasi sepak bola Indonesia setelah tragedi pada Oktober 2022 (tragedi Stadion Kanjuruhan Malang). Tim FIFA memberikan bantuan yang diperlukan kepada PSSI.

Artikel lain

Presiden Jokowi Tanggapi Soal Penolakan Tim Israel di Piala Dunia U20

Muhammadiyah dan Densus 88 Bahas Terorisme, Haedar: Penindakan Harus Berdasar Hukum

Sambut Pemudik, Kemenparekraf Luncurkan E-Booklet Jelajah 27 Masjid