“Selamat kepada saudara Leonard Bastian Girsang, S.STP, M.Si., bahwa beliau adalah salah satu dari 100 nominator yang lolos penilaian tahap pertama Anugerah ASN 2019 dari Lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo,” ujar Terkelin Brahmana, Senin 14 Oktober 2019.
Dengan adanya Anugerah ASN, kata Terkelin, tentunya dapat menciptakan budaya kerja yang kompetitif, inovatif, kreatif dan dinamis.
“Sehingga dengan terpilihnya saudara Leonard Bastian Girsang , S.STP,M.Si., kiranya dapat memotivasi ASN lainya yang ada di lingkungan Pemerintah Kabupaten Karo untuk bekerja lebih baik lagi demi kemajuan ASN dan kemajuan Kabupaten Karo,” katanya.
Wakil Bupati Karo Cory S. Sebayang mengajak seluruh pihak mendukung Leonard Bastian Girsang agar dapat terpilih menjadi PNS Inspiratif dalam ajang Anugrah ASN 2019.
Dalam kariernya di birokrasi, Loenard Bastian Girsang alumni Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Jatinangor, Jawa Barat, telah menorehkan sejumlah prestasi, khususnya selama menjabat Camat Dolat Rayat.
Di antaranya, Peringkat Pertama atas Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) Kabupaten Karo Tahun 2019, dan Juara II Lomba Kecamatan Terbaik se-Kabupaten Karo Tahun 2019. (Rep-01)